Kamar Dagang Milan: Argentina Aktif “Kejar” Investor Italia

Penulis: Rieska Wulandari

Milan, Wartaeropa.com – Indonesia dan Italia memiliki kerja sama dan investasi di sejumlah bidang. Sebagaimana Indonesia, Argentina aktif mengajukan permohonan investasi pada Italia.

Investasi yang diajukan Argentina pada Italia meliputi sektor pertanian, pangan, pertambangan dan kehutanan.

Dalam pertemuan di kantor Kamar Dagang Milan, belum lama ini, Argentina menyatakan bahwa Italia pada periode 1997 hingga 2000 telah berinvestasi sekitar 700 juta USD (dolar Amerika Serikat).

Namun angka itu hanya 1,4 persen dari keseluruhan investasi asing yang masuk ke Argentina. Amerika Serikat berinvestasi sebanyak 34,1%, Spanyol 14,7% , Kanada 7,8%, Inggris 5,1% dan Prancis 4,4%.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *