Macron Tunjuk Michel Barnier Sebagai PM, “Sinetron Politik” Prancis Belum Usai

Pergantian Perdana Menteri Prancis, dari Gabriel Attal ke Michel Barnier. (Foto: Sita Phulpin/ Repro BFMTV)

Sebelumnya, blok kiri ini telah mengusulkan Lucie Castets sebagai perdana menteri.

Politisi wanita berusia 37 tahun ini menjanjikan akan membatalkan reformasi pensiun, yang salah satunya terkait usia pensiun jika dia duduk di Matignon, nama istana perdana menteri.

Terhadap usulan blok kiri itu, blok kanan dan ekstrim kanan mengancam akan langsung menolak pemerintahan baru.

Blok kanan mengkhawatirkan Luci Castets hanya akan menjalankan program-program usulan LFI, partai ekstrim kiri peraih suara terbanyak di antara aliansi partai-partai kiri itu.

Dengan penunjukan Michel Barnier 5 September lalu, blok kiri langsung mengumumkan melakukan unjuk rasa pada Sabtu 7 September 2024.

Di lain pihak, pemilih partai RN (Rassemblement National), yang jika dilihat partai per partai merupakan peraih suara terbanyak (32 persen) menyatakan kekecewaannya.

Mereka merasa dicurangi karena seolah suara mereka tak didengar dengan tak diberikannya kursi, apalagi kursi penting dalam pemerintahan maupun di parlemen pada wakil rakyat partai politik pilihannya.

Kalkulasi politik

Matignon, Istana Perdana Menteri Prancis. (Foto: Sita Phulpin)

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *