Satu Lagi, Pura Hindu Bali di Eropa

Wartaeropa.com – Setelah Pura Santi Bhuwana di Belgia, kini di Eropa telah berdiri Pura Hindu Bali di Belanda. Kedutaan Besar Republik Indonesia di Den Haag, bekerja sama dengan Yayasan Bali Abdi Samasta beserta Komunitas Bali di Belanda akan menyelenggarakan upacara peresmian Pura Hindu Bali pertama di Belanda pada 3 Mei 2025 di Taman Indonesia Kallenkote.

Berawal dari inisiatif dan swadaya Komunitas Bali di Belanda dan sekitarnya, yang telah lama memerlukan tempat beribadah. Pura bernama ‘Shanta Citta Bhuwana’ yang berarti tempat suci untuk mendapatkan ketenangan pikiran dan spiritual.

Proses konstruksi pura dimulai sejak 2024 dengan material batu hitam dari Karangasem Bali. Pada November 2024, bangunan Padmasana dan Pangrurah pun berdiri.

Peresmian pura meliputi upacara Melaspas (penyucian) dan Ngenteg Linggih (pengukuhan) akan dipimpin Ida Shri Bhagawan Putra Natha Nawa Wangsa dari Bali.

Pelaksanaan upacara tersebut memperoleh dukungan penuh Pemerintah Provinsi Bali, Rencananya,
Gubernur Bali I Wayan Koster akan hadir.

KBRI Den Haag juga akan menyelenggarakan Festival Bali di Taman Indonesia Kallenkote selama delapan hari. Yakni pada 27 April hingga 4 Mei 2025.

By Redaksi

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *